Kandang penggemukan
bebek 40-50 hari
· Kandang stater
(0 – 20 hari ).
Ukuran kandang stater 2 m x 1 m x
40 cm dengan ketinggihan dari tanah 50 cm. Dan diberi lampu pemanas 40 watt per
kandang 2 dengan ketinggihan 45 cm dari alas kandang. Fungsi pemanas
sebagai induk buatan untuk menjaga suhu tubuh itik, karena pada masa ini
bulu itik belum tumbuh dan sistem thermoregulatornya belum berfungsi.
Suhu kandang +- 370 C
dan kelembaban kandang antara 60 – 65 %.
· Kandang finisher
( 21 – 50 hari ).
Kandang finisher disiapkan untuk itik
potong mulai berumur 21 hari sampai siap panen. Kandang disekat
Beberapa bagian,biasanya ukuran 4 x 4m
dapat menampung 100 itik.
Lantai kandang tiap hari harus
dibersihkan untuk membuang kotoran itik biar tidak ditumbuhi jamur/bakteri yang
merugikan.
Tempat pakan dan minum harus dijaga
kebersihannya.
Pakan
·
Cara pemberian
pakan pada umur 1 – 7 hari dilakukan sesering mungkin sedikit demi
sedikit ( 1 hari bisa 5 kali). Hal ini untuk merangsang itik agar mau
makan terus menerus. Kondisi ini juga dimaksudkan sekaligus untuk
memperhatikan itik kondisinya dapat terus dipantau. Apabila ada itik yang
kurang sehat atau kalah bersaing, segera dapat dipindahkan ke petak tersendiri
( karantina ).
·
Pakan harus
dari pabrik yang sesuai dengan standart yaitu 511/BR 1 atau yang setara.
Pakan consentrat 511 diberikan pada umur itik 1 – 14 hari.
Pada usia 15 – panen kita beri pakan campuran.
Formula pakan 40 % concertrat, dan 60 %
buatan sendiri dengan difermentasi menggunakan probitik MIOTER22
Pemberian pakan dalam 1 hari adalah 3
kali, yaitu jam 7, 12, 4.
Tempat pakan harus dicuci hingga bersih dan dikeringkan sebelum digunakan
kembali
·
Minum.
Selama itik makan buatan pabrik, untuk minum harus di beri . 2
tutup MIOTER22 dicampur 5 liter air.
Cara membuat
campurannya :
a. 2 tutup MIOTER22 dicampur 5 liter air.
b.
2 sendok makan
gula pasir/gula merah dilarutkan dalam 1 gelas air.
c.
a dan b
dicampur dan dibiarkan minimal 15 menit baru diberikan pada itik.
d.
Pada saat malam
hari tempat minum harus dikosongkan.
Pakan
fermentasi untuk bebek petelur
1.Eceng
gondok,azolla 25 %
2.Ampas 25 %
3.katul 15 %
4.144
(petelur) 15 %
5.jagung giling 10 %
6.mioter 22 10 tutup
7.air 5-6 liter
8.molasse 1/5 liter
Tidak ada komentar:
Posting Komentar